Nyari Tempat Piknik Alami? Yuk Jalan-jalan ke Wisata Sungai Hijau



Mirwans.com – Mirwaners, pingin nyari tempat piknik yang alami? Sungai Hijau di Bangkinang bisa menjadi pilihan kamu lho untuk menghabiskan weekend. Tempat piknik alami ini berada di desa Salo.  Dulu sungai kecil ini bernama sungai salo, kini bisa populer dan terkenal dengan sebutan " Sungai Hijau ". Melalui informasi dari mulut ke mulut, tempat pinknik alami ini pun sekarang ramai didatangi tak hanya karena ingin menghabiskan weekend aja, hampir setiap hari tempat piknik ini ramai pengunjung terutama pada pukul 16:00 wib, saat jam pulang kerja.

sungai hijau

Tempat piknik alami ini berlokasi di daerah yang strategis dan mudah dijangkau, membuat tempat piknik alami ini menjadi sebuah tempat primadona bagi siapapun yang ingin melepas penat lelah setelah seharian bekerja. Airnya yang mengalir, bersih dan jernih membuat  bebatuan kecil di sepanjang dasar sungai tersebut terlihat jelas. Lumut-lumut yang tumbuh di bebatuan kecil dan rumput air yang tumbuh di pinggir sungai tersebut membuat sungai hijau ini semakin terlihat berwarna hijau.

sungai hijau

Mirwaners, selain untuk menghabiskan weekend, mandi dan bermain air, wisata sungai hijau ini juga sangat bagus untuk kamu narsis-narsisan di depan kamera keren kamu. Tidak heran lho kalau ada pengunjung yang datang hanya untuk berfoto ria dan berselfie saja. Cekrek sana cekrek sini, mulai dari di pinggir sungai, dalam sungai hingga atas pohon kayak monyet, hehee, semuanya asyik dan indah untuk di cekrek cekrek.

Untuk memasuki lokasi wisata Sungai Hijau ini biayanya gak mahak, kok. Tergolong sangat murah. Satu mobil Avanza dengan isi 6 orang dewasa dan 2 anak-anak, hanya dikenakan biaya masuk Rp 40 ribu perak, sudah termasuk uang parker lho. Dan untuk sepeda motor pada umunya dikenakan Rp 10.000 hingga Rp 15.000 saja. 


A video posted by Mirwan Choky (@mirwanchoky) on

Mirwaners, jika kamu tertarik untuk mengunjungi dan menikmati keindahan sungai hijau ini, gampang aja kok. Ada 2 jalur yang bisa kamu tempuh menuju ke kawasan Sungai Hijau ini.

Yang pertama, jalan lingkar Kota Bangkinang, terus belok kiri setelah tugu yang pada umumnya disebut Tugu Batu Belah. Jalan aspal mulus ini melalui komplek perkantoran Pemerintahan Kabupaten Kampar. Tidak jauh dari perkantoran disinilah letak Sungai Hijau tersebut. 

Jalur yang kedua, bisa melewati jalan raya Kota Bangkinang, tepatnya di Jalan Ahmad Yani atau jalan setelah Islamic Centre. Setelah Jalan Ahmad Yani ini kamu masuk ke Jalan Tuanku Tambusai, setelah itu baru masuk jalan lingkar. Pada umumnya jalur ini lebih padat dan macet dibandingkan jalan lingkar. Oleh karena itu, jarak tempuhnya akan lebih cepat melalui jalan lingkar jika dibandingkan dengan jalan raya Bangkinang.

So, what are you waiting for? Yuk kunjungi Wisata Sungai Hijau. Cekrek-cekrek, brooo…!

Mirwan Choky

Yuk follow untuk mendapatkan info-info terupdate dari Mirwans.com


2 comments

9/11/2016

Pas dari Muara Takus dulu pernah berencana mampir sini, tapi sayang waktunya terbatas, jadi nggak jadi deh

Yaaaah... kan rugi banget udah sampai di candi muara takus, tapi gak singgah di tempat ini.

Nama

Aceh,45,Affiliate,1,Artis,8,Asuransi,3,Automotive,19,Axioo Blog Competition,1,Axioo Indonesia,1,Bagan Siapiapi,7,Berita,2,Blogging Tips,6,Cheria Halal Holiday,1,Culinary,42,Culture,9,English Zone,37,Events,33,Fashion,1,Featured,10,Film,9,Finance,32,Fitness,59,Gym,1,Health,6,Hotel,20,I-Sing,10,Info,17,International,20,Kesehatan,13,Lifestyle,110,Lomba,2,Lowongan Kerja,3,Malaysia,11,NTT,13,Pendidikan,18,Percetakan,5,Pesawat,14,PPG SM-3T,16,Property,4,Religi,1,Resep Masak,2,Review,27,Riau,23,Rommentiq,16,Sablon,3,Shopping,8,Singapore,20,Skin Care,1,Smartphone,6,Sponsored,8,Surakarta,1,Techno,39,Technology,7,Timor Leste,1,Tips,43,Transportation,12,Travel,96,Viral,5,Whatever,3,
ltr
item
Mirwan Choky: Nyari Tempat Piknik Alami? Yuk Jalan-jalan ke Wisata Sungai Hijau
Nyari Tempat Piknik Alami? Yuk Jalan-jalan ke Wisata Sungai Hijau
Nyari Tempat Piknik Alami? Yuk Jalan-jalan ke Wisata Sungai Hijau, objek wisata Riau, tempat piknik alami Riau
https://4.bp.blogspot.com/-jNfEgO2h_1o/VrFI7rv-cfI/AAAAAAAANAQ/kToBdCIaiUo/s1600/72fd43ee-0623-4d3b-b7d5-770682f10019.jpg
https://4.bp.blogspot.com/-jNfEgO2h_1o/VrFI7rv-cfI/AAAAAAAANAQ/kToBdCIaiUo/s72-c/72fd43ee-0623-4d3b-b7d5-770682f10019.jpg
Mirwan Choky
https://www.mirwans.com/2016/02/nyari-tempat-piknik-alami-yuk-jalan_3.html
https://www.mirwans.com/
https://www.mirwans.com/
https://www.mirwans.com/2016/02/nyari-tempat-piknik-alami-yuk-jalan_3.html
true
6351450605521220399
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All YAKIN SUDAH BACA YANG INI ? LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy