Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Salah Satu Geng ZAMIAN_DAMITRI Melepaskan Masa Lajang

zamian_damitri
( Geng ZAMIAN_DAMITRI )

Apa itu ZAMIAN_DAMITRI?

ZAMIAN_DAMITRI merupakan nama sebuah perkumpulan yang terdiri dari enam orang. Nama ini diambil dari singkatan nama dari enam orang tersebut yaitu Reza, Rian, Mirwan, Rida, Ami, dan Fitri. Dari enam nama tersebut maka terbentuklah nama ZAMIAN_DAMITRI. Geng ini terbentuk semenjak zaman perkuliahan di Universitas Riau pada tahun 2008. Dan kini kami sibuk dengan urusan masing-masing. Walaupun demikian tapi kami masih tetap bisa meluangkan waktu untuk berkumpul, temu kangen, cerita-cerita pengalaman pribadi dengan gaya gokilnya masing-masing.

Apa saja sih yang dilakukan ZAMIAN_DAMITRI pada saat berkumpul?

Karaoke, restaurant, cinema
( Berkumpul diberbagai tempat seperti di bioskop, restaurat, karokean, dan tempat lainnya. )
Kami terdiri enam orang ya pastinya memiliki enam cerita yang berbeda. Disaat berkumpul kami saling berbagi cerita, berbagi pengalaman, saling menasehati, meminta pendapat, dan tidak terlepas juga diselingin dengan gosip-gosipan. Agar kami bisa berlama-lama bersama, maka kami pergi ke bioskop sekedar nonton film terbaru, makan-makan direstoran dan karaokean.

Selamat pengantin baru, Rida.

undanganSalah seorang dari kami, Rida, melepaskan masa lajangnya pada tanggal 28 Februari 2016. Di moment yang indah ini maka kami pun hadir diacara pernikahannya di Bengkalis, Riau. Namun ada dua orang dari kami tak bisa hadir. Yaitu, Reza dan Fitri. Meskipun Reza tak bisa hadir karena ada kesibukan disekolah yang memang tak bisa terelakkan. Dan meskipun Fitri tak bisa hadir, karena dia lagi dalam masa studi di Belfast, Inggris, tapi keceriaan kami masih menyerlah. Masih cerita-cerita, gossip-gosipan, berbagi info, saling nasehat di grup Whatsapp. Dan tak jarang juga saling membully. Hahahaa…


Today is gonna be one of the happiest day in your life. So much happy how the story ends and I will always pray for your happiness. Please give me your apologize for not attending your big day my dear. Happy wedding and happy ever after my lovely Rida Ersanti. By Fitri Seiza Zatarra
Posted by Mirwan on Monday, 29 February 2016

Kado pernikahan Rida

Khusus dari geng ZAMIAN_DAMITRI, ada beberapa kado. Salah satu kado yang kami kasi adalah dua buah selendang yang bertuliskan “HALAL Woiii…” dan yang satu lagi bertuliskan “Has Been Taken”.
pernikahan adat melayu
( HALAL Woii... Hahaha... Wawan, salah satu teman kami yang lain juga hadir ) 

Selendang ini harus diselempangkan di kedua mempelai di hari pernikahannya. Hahaha… gila deh pokoknya. Any how, kami mengucapkan Selamat buat Rida atas pernikahannya, barakallahulakuma wabaraka alaikuma wajama’a bainakuma fikhair. Semoga menjadi keluarga yang sakinah, mawaddah dan warohmah.

Kira-kira setelah ini giliran siapa ya yang menikah? Mungkinkah Ami? Fitri? Rian? Atau Reza? Yang jelas bukan saya. Karena saya masih dalam terikat kontrak PPG, belum bisa menikah. Hehe...

Mirwan Choky

2 komentar untuk "Salah Satu Geng ZAMIAN_DAMITRI Melepaskan Masa Lajang"

  1. Anonim3/01/2016

    Memiliki genk pertemanan selama menuntut ilmu memang sangat menyenangkan. Saya juga memiliki genk sejak SMK kelas 1 sehingga sekarang sudah 10 tahun berteman dan sudah ada beberapa yang menikah. Moment pernikahan yang paling ditunggu karena bisa saling bertemu sambil berfoto cekrek-cekrek.heheheh
    Semoga menjadi keluarga samawa untuk temannya mas Mirwans dan semakin kompak untuk genk ZAMIAN_DAMITRI

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iyaa... Amiinn ya rabbal alamin. Makasih melalakcantik.com atas doa nya. Kami doa kan juga supaya pertemanan mbak/mas melalakcantik makin kompak selalu bersama teman-temannya. Memang benar, pertemanan itu sangat indah, apa lagi pertemanan itu udah berlangsung bertahun-tahun.

      Hapus